Skip to main content

Kondisi Kesehatan Terbaru Aliando Syarief, Berjuang Melawan Gangguan Mental


Aktor Aliando Syarief memberikan kabar terbaru setelah berjuang dengan masalah Obsessive-Compulsive Disorder (OCD) yang dia derita. 

Masalah gangguan mental itu memang menjadi fokusnya dalam beberapa tahun terakhir, sehingga sang aktor lama tak muncul di media sosial.

Bahkan, akibat gangguan kecemasan, Aliando Syarief vakum dua tahun bermain film mau pun sinetron.

"Recovery sih ada 90 persen lah, semoga bisa cepat-cepat mencapai angka yang diinginkan. Udah hampir dua tahun," kata Aliando Syarief ditemui di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Kamis (14/4/2022).

Saat ini, bintang sinetron Ganteng Ganteng Serigala itu lega setelah bisa bertemu banyak orang dan merasa semakin rileks dan tenang. Sebelumnya, dia tidak dapat bertemu banyak orang dan memilih untuk berdiam di rumah.

"Sekarang sudah bisa keluar rumah, dan harus bisa komunikasi sama banyak orang," ucap Aliando Syarief

Meski demikian,  Aliando Syarief masih rutin melakukan terapi penyembuhan. Sehingga perlahan-lahan ia berharap akan bebas dari OCD.

"Sudah enggak secemas kemarin meski masih terapi," kata Aliando Syarief.

"Untuk pulih seperti sedia kala itu butuh waktu lama. Sekarang belum selesai dan masih terapi dan semoga bisa sembuh," imbuh Aliando Syarief.

Aliando Syarief sempat berhenti dari dunia entertaiment lantaran mengidap OCD yang gejalanya cukup serius. Ia bahkan sampai kesulitan melakukan kegiatan sehari- hari.

Well recovery, Ali!

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
فتح التعليقات
Tutup Komentar